Pastikan Kesehatan dan Kesiapan Laksanakan Tugas, Personel Polres Solok Ikuti Rikkes Berkala

    Pastikan Kesehatan dan Kesiapan Laksanakan Tugas, Personel Polres Solok Ikuti Rikkes Berkala

    SOLOK -   Personel Kepolisian Resor (Polres) Solok, Polda Sumatera Barat mengikuti kegiatan pemeriksaan kesehatan (rikkes) berkala, bertempat di Markas Komando Polres setempat, Senin, 6 Maret 2023.

    Pelaksanaan kegiatan pemeriksaan ini diawali dengan pendaftaran, pengambilan sampel darah, pemeriksaan EKG (Elektrokardiogram), pemeriksaan kesehatan mulut dan gigi, pemeriksaan kesehatanTHT (Telinga, Hidung dan Tenggorokan), serta pemeriksaan urine.

    Pemeriksaan dilaksanakan oleh Kabiddokkes Polda Sumbar Kombes Pol drg.Lisda Cancer, M.Biotech, beserta anggota, AKBP dr.Faisal, AKP Asrial, SH, MH, Penata Suarni, dr.Yudi Candra, Zalhaqi Alfin, A.Md.Kes, M.Nasrul Ramadhan, A.Md.Kep, Briptu Gito Vakol, Brigadir Firman Ilham, dan petugas kesehatan dari Kimia Farma.

    Menurut Kapolres Solok AKBP Apri Wibowo, S.IK, MH, kegiatan yang diikutinya langsung bersama seluruh PJU dan anggota jajaran Polres Solok itu bertujuan untuk memonitor kesehatan personil, agar selalul dalam kondisi siap untuk melaksanakan tugas sehari-hari.

    “Kesehatan merupakan hal yang sangat penting dan harus dijaga. Dengan menjalani pemeriksaan kesehatan berkala, kami dapat memastikan bahwa seluruh personel Polres Solok dalam kondisi yang sehat dan siap melaksanakan tugas, ” ujar AKBP Apri Wibowo.

    Ditekankan Apri kepada seluruh peronel, apabila ada yang merasa memiliki gejala ataupun keluhan kesehatan, untuk segera memeriksakan kesehatanya agar dapat segera ditangani lebih dini.  (Amel)

    polres solok solok arosuka sumatera barat rikkes berkala pemeriksaan keseharan berkala
    JIS Sumbar

    JIS Sumbar

    Artikel Sebelumnya

    Jum'at Curhat Ke Talang, Kabag SDM Polres...

    Artikel Berikutnya

    Selesaikan Polemik, Bupati Solok Lakukan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Eks Dirut Pertamina Luhur Budi Djatmiko Ditetapkan Tersangka, Apa Kasusnya?
    Jaga Kesehatan Tubuh, Prajurit Korem 012/TU Laksanakan Olahraga Bersama

    Ikuti Kami